Sabtu, 23 November 2013

Siklus Haid Setelah Melahirkan

Akhirnya setalah beberapa bulan setelah operasi caesar..datang juga tamu bulanan lagi..hihi. Kemaren sempat galau dan kaget juga...kok beberapa bulan nggak haid..ternyata memang siklus itu wajar di alami oleh ibu yang baru melahirkan. Dua hari yang lalu akhirnya tamu bulanan datang juga..alhamdulillah. jadi..harus segera aku catat..biar nggak lupa. Soalnya tanggal pertama haid nich penting jika nanti mau ngitung siklus haid...dan mau program adiknya Yodha lagi. Aku biasanya lupa soalnya.

Dari bidanku.com..aku jadi tau..bahwa hal itu wajar aja sich..begini uraian dari ahlinya ya..:

Periode menstruasi  pasca  kehamilan dan melahirkan

Setelah anda melahirkan anda akan mengalami siklus menstruasi yang tidak  menentu, hal ini dialami  hamper semua wanita paska melahirkan . Wanita yang telah melahirkan akan mengalami menstruasi sedini mungkin sepuluh minggu setelah melahirkan akan tetapi ada kalanya kembalinya periode mungkin akan tertunda  5 sampai 6 bulan atau bahkan satu tahun.  Bahkan kemungkinan anda memiliki siklus yang tidak teratur selama beberapa bulan. Anda  sering bertanya-tanya apakah pola menstruasi setelah kehamilan akan sama seperti sebelum kehamilan. Hal ini tergantung pada faktor-faktor tertentu. Bisa saja di tentukan oleh respon tubuh yang dipengaruhi oleh hormon, perubahan pola  yang mengakibatkan perubahan siklus menjadi lebih lama (panjang). Periode setelah kehamilan bisa didahului oleh PMS seperti munculnya kram juga bisa dialami oleh beberapa wanita, namun ini biasanya akan pulih secara sendirinya tanpa bantuan obat-obatan.

Menyusui merupakan faktor utama yang mungkin memainkan peran dalam menentukan periode haid anda. Karena tubuh Anda cukup baru untuk fenomena menyusui, ia mencoba untuk menyesuaikan diri dengan adanya perubahan pada menstruasi Anda.Meskipun ini tidak  berlaku pada semua wanita. Hal ini karena ketika Anda sedang menyusui dipengaruhi oleh  kelenjar hipofisis mengeluarkan hormon yang disebut dengan prolaktin. Sementara prolaktin merangsang produksi susu, itu menekan ovulasi. Prolaktin juga merupakan penyebab di balik menstruasi yang tidak teratur setelah kehamilan.

Meskipun tubuh mulai berfungsi normal dalam beberapa bulan setelah melahirkan, mungkin diperlukan beberapa waktu untuk kembali pada periode  menstruasi  yang semula tapi dengan adanya  perubahan gaya hidup tertentu yang berhubungan dapat membantu mengatur secara periode Anda. Mengikuti diet seimbang yang mengandung semua nutrisi penting dan mineral, dan melakukan latihan ringan, mengkonsumsi banyak air, mengkonsumis jus buah dan sayur  dan istirahat dan tidur yang cukup. Hindari merokok dan konsumsi alkohol. Jangan mengambil stres atau khawatir tentang periode menstruasi anda akan tetapi jika anda mengalami perdarahan berat atau gangguan lainnya anda bisa membicarakan langsung dengan dokter anda

Jadi.buat Bunda yang ngalamin hal yang sama kayak aku..kok nggak haid2 setelah melahirkan ?..Jangan galau ya..it is okay..di tunggu saja..setiap wanita..siklusnya beda2..keep smile..:)  

 

2 komentar:

  1. iya ini habis melahirkan makin gendut, mau coba obat takut alhasil pakek cara alami deh hehe

    BalasHapus
  2. untuk wanita pasca melahirkan atau menyusui yang ingin mengembalikan kekencangan payudara dalam waktu 1 bulan, tanpa suntik dan tanpa menguras kantong anda, maka 2 obat inilah yang mungkin anda perlukan http://www.mitrakosmetik.co.id/obat-pembesar-payudara-terbukti-aman-tanpa-efek-samping.html?s_kode=mlg6666

    BalasHapus